Puisi: Tentara Kami



Datanglah dengan tegap meski kau tak bersenjata
Bermodal keyakinan kau jaga Pancasila
Jaga bukan untuk penjajah yang datang merangkak kembali
Melainkan saudara yang merongrong rumah sendiri

Tak habis pikir bisa terjadi
Kita bersaudara namun kau bilang ku berbeda
Agama membuatmu candu
Hingga kau lupa kita semua bersaudara

Tentara-tentara nusantara
Kau bukanlah tentara pribumi
Kau bukanlah alat penguasa politik
Kau penjaga tanah dan bangsa Indonesa ini

Fanatisme hanyalah segelintir noda
Setitik nila di bendera pusaka
Bersihkanlah wahai prajurit kami
Kembalikan bersih nan suci persatuan kami.

Jangan kau nodai darah para pahlawan kami
Darah yang mengimpikan persatuan
Yang pekat menuju Indonesia meredeka
Meredeka untuk hidup bersama dalam Bhineka

0 Response to "Puisi: Tentara Kami"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel